29 Desember 2011

JOURNEY TO UNS, BIBLE CAMP & Kisah Horror di UNS dengan si dia (E+T) PART II (end)

0 komentar
Udah hampir akhir tahun, tapi kayaknya saya belum berbuat apa-apa di medan ini, mulai dari kuliah saya yang gak saya seriusin dan hal-hal lain yang menunjukkan saya belum berbuat apa-apa sampai saat ini (suram banget dah =___="). But, btw saya lagi di rumah dosen. Mengapa saya sedang di rumah dosen???? Tentu saja karena saya ingin mencuri soal (lhoh????). Maksud saya, karena saya dititipi oleh sang empunya rumah, karena sang empunya rumah sedang pergi ke jakarta untuk berobat dan kebetulan salah satu penghuni yang biasanya menjaga rumah sedang pulang. Jadi, apa boleh buat, sayalah yang harus turun tangan, hohohoohoho *ketawa sombong*.

Nah, karena saya bingung mau ngapain di rumah dosen ini (karena kebetulan di rumah dosen ini gak ada permainan, seperti PS3 (yaiyalah, kalo ada malah mengerikan ==")), akhirnya saya memutuskan untuk menulis di blog saya yang "lagi-lagi" mulai usang ini. Sebenernya saya ingin menuntaskan cerita-cerita saya yang belum selesai melalui postingan saya ini *TARAAAAAA*


04 Desember 2011

Sahabat

0 komentar
Bagaimana kalo sahabat kamu mendadak menghadapi suatu masalah yang menurut kamu cukup besar??? Apa yang bakal kamu lakukan untuk sahabatmu???

Pertanyaan ini berulangkali hinggap dalam benak saya. Cukup sulit untuk menjawab kedua pertanyaan ini. Andaikan saya seorang wanita, "maybe" i can answer that question. Tapi, yah, saya memang orang yang cukup malu untuk melakukan suatu tindakan. Hanya bisa berdiam diri saat dia (temen saya) merasa dunianya tiba-tiba hancur berkeping-keping. Hanya bisa berpikir dan merasa, tanpa bisa berbuat apa-apa. Itulah aku. Tapi kalo bisa bermetamorfosa layaknya seekor kupu-kupu, mungkin aku akan untuk bermetamorfosa, berubah dari ulat yang kelihatannya jelek, menjadi kupu-kupu yang cantik (Yah, walaupun terkadang ulat lebih cantik ketimbang kupu-kupu).

Silakan Didenger